Fasilitas Penunjang Medis

icon Uroflowmetri Rumah Sakit di bekasi.png

Uroflowmetri

Uroflowmetri adalah pemeriksaan urologi yang ditujukan untuk mengukur aliran dan kekuatan aliran urine saat seseorang buang air kecil untuk mendiagnosis gejala ketika seseorang mengalami nyeri saat buang air kecil. 

Kondisi yang dapat ditangani dengan melakukan pemeriksaan Uroflowmetri :

  • Kesulitan untuk memulai atau mempertahankan aliran kencing.
  • Urine yang keluar dari tubuh sangat pelan, sehingga dapat menjadi gejala penyumbatan kandung kemih.
  • Terlalu sering buang air kecil dalam satu hari.
  • Kesulitan atau tidak dapat buang air kecil karena pembengkakan atau hal lain.
  • Inkontinensia urine atau tidak dapat menahan buang air kecil.

Hal-hal tersebut mungkin saja menjadi sebuah gejala dari penyakit yang umumnya menyerang sistem kemih, yaitu:

  • Kanker prostat. Kanker yang menyerang kelenjar prostat yang merupakan sistem reproduksi pria.
  • Penyumbatan saluran kemih. Saluran kemih mengalami sumbatan, sehingga aliran urine melambat hingga tidak dapat keluar sepenuhnya.
  • Infeksi saluran kemih. Saluran kemih mengalami infeksi yang biasanya menyerang ginjal, kandung kemih, uretra, dan ureter.
  • Disfungsi kandung kemih neurogenik. Hal ini ditandai dengan ketidakmampuan seseorang untuk mengendalikan kandung kemih.

Prosedur pemeriksaan Uroflowmetri : 

Pasien tidak perlu melakukan puasa atau menyesuaikan asupan makanan sebelum melakukan pemeriksaan ini. Dokter akan meminta untuk sementara menghentikan mengonsumsi obat yang dapat memengaruhi hasil tes. 

Selain itu, pasien juga akan diminta untuk minum beberapa gelas air sebelum tes dilakukan. Setelah itu, pasien akan dibawa ke ruang pemeriksaan dan dokter akan meminta untuk buang air kecil ke sebuah corong khusus yang terhubung dengan uroflowmetry elektronik. Alat ini akan mencatat hasil dari urine dan seberapa cepatkah laju alirannya dalam grafik. Selalu usahakan tetap normal ketika buang air kecil. Mungkin saja diminta untuk melakukan tes dalam beberapa hari secara berurutan.

Umumnya, tidak ada perawatan khusus yang diperlukan setelah dilakukan pemeriksaan uroflowmetri. Pasien dapat langsung melanjutkan aktivitas harian dan pihak rumah sakit nantinya akan memberikan hasil dari pemeriksaan tersebut, serta merekomendasikan sebuah perawatan jika suatu hal terjadi.

Rumah Sakit Mekar Sari menghadirkan layanan uroflowmetri bagi pasien yang memiliki gejala masalah kandung kemih. Dokter spesialis urologi Rumah Sakit Mekar Sari juga dapat mengombinasikan pemeriksaan ini dengan prosedur lain untuk menunjang hasil uroflowmetri demi diagnosis yang lebih akurat. Jadwalkan konsultasi untuk mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai uroflowmetri di Rumah Sakit Mekar Sari.

Ingat, ketika terjadi keluhan di tubuh anda, segera buat janji dengan dokter  atau kunjungi kami di Rumah Sakit Mekar Sari Bekasi agar mendapatkan penanganan yang tepat untuk segera di tangani.